English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Sunday, September 16, 2012

Efektifitas Belajar

belajar tekun, belajar efektif, belajar
Tekun Belajar
Assalamu'alaikum...
Mayasa©. Seperti yang kita ketahui bahwa belajar adalah proses interaksi antara manusia dengan lingkungannya dalam rangka menuju kearah yang lebih baik. Namun agar hasil belajar tersebut optimal, kita harus berupaya untuk belajar seefektif mungkin.

Nah kali ini pengertian serta kiat-kiat belajar efektif yang akan coba saya uraikan disini.
  1. Pengertian belajar efektif
    Belajar yang efektif adalah cara belajar yang dapat meraih tujuan yang ingin dicapai dari belajar itu sendiri. Misalnya seorang siswa belajar matematika dengan materi pokok operasi perkalian, jika siswa tersebut dapat melakukan operasi perkalian dan mampu menjawab soal yang ada dengan baik maka cara belajar siswa tersebut dikatakan efektif.

  2. Langkah-langkah belajar efektif
    1. Tumbuhkan motivasi untuk belajar.
      Motivasi belajar adalah kehendak yang mendorong seseorang melakukan kegiatan belajar untuk mencapai suatu tujuan.
      Untuk mengetahui sejauh mana motivasi belajar anda, dapat dipandu dengan pertanyaan berikut: Mengapa saya harus belajar? Untuk apa saya belajar?
      Motivasi dapat tumbuh karena beberapa hal, misalnya karena termotivasi ingin mendapat nilai baik, rangking, hadiah, penghargaan atau memang keingintahuannya tentang suatu hal. Jika seorang siswa sudah memiliki motivasi maka ia akan mudah untuk melakukan kegiatan belajar.
    2. Buatlah jadwal belajar yang rutin dan teratur.
      Alangkah baiknya jika belajar sedikit-sedikit tapi dilakukan secara rutin dan teratur dari pada belajar secara banyak-banyak tapi tidak teratur. Untuk itu buatlah jadwal belajar dengan baik dan implementasikan setiap hari.
    3. Siapkan fasilitas belajar.
      Seperti: tempat belajar, alat tulis, buku catatan, buku latihan dan buku pelajaran.
    4. Jaga stamina baik fisik atau psikis dan jangan lupa berdoa. (http://www.hexamath.co.cc/2009/06/normal-0-false-false-false.html) diakses pada 23 Mei 2011.

  3. Kiat-kiat belajar efektif
    1. Ulang kembali pelajaran yang telah didapat.
      Setelah itu baca singkat dua halaman materi berikutnya dan membuat kerangkanya saja. Begitu pelajaran tersebut diterangkan guru esoknya, Anda sudah punya gambaran atau dasarnya, tinggal menambahkan saja apa yang belum Anda tahu. Jadi begitu pulang sekolah, tinggal mengulang saja untuk mencari kesimpulan atau ringkasan. 
    2. Usahakan selalu konsentrasi penuh waktu mendengarkan pelajaran yang disampaikan guru.
      Materi yang Anda dengar bakal mudah dipanggil lagi begitu Anda menghafal ulang pelajaran tersebut.
    3. Cara lain adalah dengan membaca ulang catatan pelajaran kemudian buat kesimpulan dengan kalimat sendiri.
    4. Gunakan buku catatan yang berbeda pada setiap mata pelajaran.
      Cara ini dinilai lebih teratur sehingga pada waktu ingin mengulang suatu pelajaran kita tidak perlu lagi harus membuka semua buku.
    5. Mengulang pelajaran tidak selamanya harus dengan membaca atau menulis.
      Mengajari teman lain tentang materi yang baru diulang bisa membuatmu selalu ingat akan materi tersebut. Bagusnya lagi, Anda menjadi lebih paham akan materi tersebut.
    6. Belajar sambil mendengarkan musik memang asyik.
      Pilih musik yang tenang tapi menggugah. Musik klasik macam Beethoven atau Mozart bisa dicoba. Musik tipe ini cocok untuk menemani kamu selama mengerjakan tugas yang jawabannya sudah pasti, seperti matematika, ilmu alam atau bahasa asing. Dijamin stamina belajar Anda akan selalu berisi dan penuh semangat. (http://www.alfurqon.or.id/component/content/article/64-guru/335-tips-belajar-efektif) diakses pada 23 Mei 2011.

  4. Cara meningkatkan motivasi belajar efektif siswa:
    1. Menggunakan alat pendidikan seperti: ganjaran, penguatan, penghargaan dan hukuman.
    2. Penyediaan sarana dan prasarana belajar. 
    3. Menciptakan lingkungan belajar yang kondusif.
    4. Menciptakan hubungan baik dengan siswa.
    5. Merancang materi dan metode pembelajaran yang menarik siswa. (http://www.slideshare.net/mrwhy/teori-belajar-dan-motivasi-presentation) diakses pada 23 Mei 2011.
Nah itulah sedikit gambaran mengenai belajar efektif. Bagaimana, apakah anda tertarik untuk mencoba atau mengajarkannya pada siswa-siswi anda?
Jadi, selamat mencoba dan semoga berhasil.
Wassalamu'alaikum...

Daftar Pustaka :
  • http://www.alfurqon.or.id/component/content/article/64-guru/335-tips-belajar-efektif diakses pada 23 Mei 2011. 
  • http://www.hexamath.co.cc/2009/06/normal-0-false-false-false.html diakses pada 23 Mei 2011.
  • http://www.slideshare.net/mrwhy/teori-belajar-dan-motivasi-presentation diakses pada 23 Mei 2011.

0 comments:

Post a Comment

Thank you for visiting this blog ...
Please leave at least a comment to improve the quality of this blog.
Thank you very much....