English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Monday, March 05, 2012

Tips Menghindari Mabuk Perjalanan...

Assalamu'alaikum...
Mayasa©. Tidak bisa dipungkiri bahwa mabuk perjalanan merupakan suatau pengalaman yang tidak menyenangkan, bagaimana tidak saat kita melakukan perjalanan untuk menyelesaikan suatu urusan atau sekedar berekreasi malah disibukkan oleh gangguan pada perut yang akhirnya membuat perjalanan menjadi tidak nyaman.
Berdasarkan fakta tersebut, saya mencoba berbagi tips sederhana minimal untuk mengurangi mabuk perjalanan. silahkan disimak..
  1. Jangan membaca buku atau nonton layar monitor dengan fokus tetap dan jarak pendek. Lebih baik anda melihat keluar jendela seperti pemandangan alam yang mempunyai jarak pandang jauh.
  2. Sebelum berangkat makan dan minum secukupnya agar lambung tidak terisi penuh, tujuannya untuk menghindari mual
  3. Hindari bau-bauan yang menyengat dan membuat mual.
  4. Hirup udara segar dari luar maupun ac atau kipas angin jika memungkinkan.
  5. Jangan banyak beraktivitas fisik seperti mondar-mandir dalam kendaraan.
  6. Hindari minum jus buah dan sayur serta makan makanan yang asem.
  7. Hindari makan makanan yang mengandung minyak dan lemak tinggi.
  8. Minum obat anti mabuk sesuai anjuran dokter atau yang dijual bebas di warung dan apotek.
  9. Jangan banyak berbicara atau ngobrol selama perjalanan.
  10. Jika mual berat sebaiknya muntahkan saja di tempat yang tepat, umumnya setelah muntah akan terasa membaik.
  11. Jangan ragu minta break sebentar dan keluar dari kendaraan untuk meredakan mabuk jika keadaan memungkinkan.
  12. Terakhir, Sugestikan dalam diri kita bahwa kita tidak akan mabuk kendaraan mulai sekarang. Pastinya jangan lupa berdo'a dulu agar perjalanan kita diberi kelancaran.
Selain minum obat anti mabuk ada cara lain untuk menghindari mabuk kendaraan, yaitu dengan memakan ubi jalar mentah sebelum melakukan perjalanan.  Ambil ubi jalar sebesar telur itik kemudian bersihkan. Makanlah ubi jalar tersebut mentah-mentah kira-kira setengah jam sebelum melakukan perjalanan. Insya Allah dengan cara makan ubji jalar ini mabuk kendaraan dapat dihindari dan kita akan bebas dari rasa kantuk yang luar biasa seperti jika kita minum obat anti mabuk.

Sekian tips kali ini, semoga bermanfaat..
Wassalam.....

0 comments:

Post a Comment

Thank you for visiting this blog ...
Please leave at least a comment to improve the quality of this blog.
Thank you very much....