Thursday, August 09, 2012

Terapi Air Putih

minum air putih, terapi air putih, manfaat air putih
Air Putih
Assalamu'alaikum...

Mayasa©. Meminum air minum biasa dengan metode yang benar dapat membantu memurnikan tubuh kita. Hal itu membuat usus besar bekerja dengan lebih efektif dengan cara membentuk darah baru, dalam istilah medis dikenal sebagai aematopaises. Bahwa mucousal fold pada usus besar dan usus kecil diaktifkan oleh metode ini, merupakan fakta yang tidak terbantahkan, seperti teori yang menyatakan bahwa darah segar baru diproduksi oleh mucousal fold ini.

Bila usus bersih, maka gizi makanan yang kita makan beberapa kali dalam sehari akan diserap dan dengan kerja mucousal fold, gizi makanan ini diubah menjadi darah baru. Darah merupakan hal penting dalam menyembuhkan penyakit dan memelihara kesehatan, dan karena itu air hendaknya dikonsumsi dengan teratur.
Terapi air putih
Pagi hari ketika bangun tidur (bahkan tanpa gosok gigi terlebih dahulu) minumlah 1,5 liter air putih, yaitu 5 sampai 6 gelas. Lebih baik airnya ditakar terlebih dahulu sebanyak 1,5 lt. Perlu anda ketahui bahwa nenek moyang kita menyebut terapi ini sebagai “usha paana chikitsa”. Setelah itu baru anda bisa mencuci muka.
Yang harus anda diketahui adalah jangan minum atau makan apapun satu jam sebelum dan setelah minum 1,5 lt air putih tersebut. Juga jangan minum alkohol pada malam sebelumnya.
Dan pastikan air yang anda konsumsi tersebut telah direbus atau disaring.

Tahapan terapi air putih
Untuk permulaan, mungkin akan terasa sulit meminum 1,5 lt air sekaligus, tapi lambat laun anda akan terbiasa juga.
Untuk latihan, minum 4 gelas air terlebih dahulu dan sisanya yang 2 gelas dapat diminum 2 menit setelahnya. Awalnya anda akan buang air kecil 2 sampai 3 kali dalam satu jam, itu bukan suatu masalah sebab setelah beberapa waktu buang air kecil anda akan normal kembali.

minum air putih, terapi air putih, manfaat air putih
Air putih, Sehat Menyehatkan
Menurut penelitian dan pengalaman, ada beberapa penyakit yang dapat disembuhkan dengan terapi air putih tersebut. Berikut ini adalah beberapa penyakit tersebut dan rentang waktu yang dianjurkan untuk terapi air putih, diantaranya :
  1. Sembelit 1 hari
  2. TBC paru-paru 3 bulan
  3. Kencing manis 7 hari
  4. Asam urat 2 hari
  5. Tekanan darah 4 minggu
  6. Kanker 4 minggu
Catatan :
Disarankan agar penderita radang/ sakit persendian dan rematik melaksanakan terapi air putih 3 kali sehari, yaitu pagi, siang, dan malam satu jam sebelum makan selama 1 minggu. Setelah itu dua kali sehari sampai penyakitnya sembuh.

Semoga bermanfaat, wassalamu'alaikum....

No comments:

Post a Comment

Thank you for visiting this blog ...
Please leave at least a comment to improve the quality of this blog.
Thank you very much....