Wednesday, March 07, 2012

Menghilangkan Bau Badan

Assalamu'alaikum....

Mayasa©. Cara menghilangkan bau badan secara alami. Bau badan, memang masalah yang sangat mengganggu dan membuat kita rendah diri, sehingga tidak nyaman dalam bergaul. Sejak masa puber tubuh kita mengeluarkan bau khas di sekitar ketiak, kaki dan alat kelamin. Bau yang tidak enak antara lain disebabkan oleh bakteri yang bercampur dengan keringat yang keluar dari tubuh. Cara yang paling sederhana untuk menghilangkan bau badan adalah dengan mandi secara teratur, akan tetapi tidak semua orang dapat menghilangkan bau badannya meskipun sudah mandi secara teratur.

Berikut ini akan saya berikan contoh beberapa tanaman yang dapat dijadikan solusi untuk menghilangkan bau badan :
  1. Daun Sirih (Piper Betle) - Untuk Menghilangkan bau badanm salah satu caranya adalah dengan merendam beberapa helai daun sirih kedalam air panas. Setelah dingin, minum air rendaman daun sirih tersebut. Untuk menambah rasa, anda dapat menambahkan gula pasir atau gula batu secukupnya. Selain cara tersebut, anda juga dapat menghaluskan daun sirih kemudian mencampurnya dengan kapur sirih untuk dioleskan keketiak.


  2. Daun Beluntas (Pluchea Indica) - Tanaman ini umumnya digunakan sebagai pagar hidup yang ciri-cirinya yaitu mempunyai aroma yang khas yakni berbau langu dan berasa getir. Daun dan bunga beluntas mengandung alkali yang bertindak sebagai anti septik. Kandungan kimia pada daun ini antara lain : amino (leusin, isoleusin, triptofan, treonin), lemak, kalsium, fosfor, besi, Vitamin A dan C. Untuk menghilangkan bau badan, daun beluntas bisa dilalap mentah atau dikukus dahulu. Daun Beluntas yang telah direbus juga lezat disantap sebagai urap (disantap dengan kelapa parut yang dibumbui). Jika dibiasakan mengkonsumsi daun beluntas maka bau badan dan bau mulut akan dapat hilang. Namun jika tidak suka, dapat diganti dengan minum air rebusan daun beluntas setiap pagi dan sore.


  3. Daun Kemangi (Ocimun Balisicum) - Zat aktif yang terkandung dalam daun kemangi dapat berfungsi sebagai antiseptik dan meningkatkan selera makan. Daun kemangi sering dimakan mentah sebagai lalapan, maupun sebagai urap. Bagi perempuan yang sedang mentruasi, mengkonsumsi daun kemangi sekitar satu genggam setiap pagi dan sore dapat menghindarkan diri dari bau yang tidak sedap.


  4. Rimpang Temulawak (Curcuma Canthorrhiza) - Temulawak mengandung zat-zat yang berguna untuk menghilangkan bau badan berupa sapomin, flavoinoida dan minyak asiri. Caranya adalah dengan meminum air rebusan rimpang temulawak yang telah dipotong-potong halus atau dengan minum air perasan temulawak yang telah diparut dan dicampur madu secukupnya. Selain itu, parutan temulawak dapat dibalurkan keseluruh tubuh dan didiamkan hingga kering sebelum dibersihkan agar hasilnya maksimal.


  5. Bunga Kecombrang (Nicolaia Speciosa) - Zat aktif sapomin, flavoinoida, dan polifenol yang terkandung dalam bunga kecombrang dapat menghilangkan bau badan. Cara memanfaatkan bunga kecombrang adalah dengan memasak daun muda dan bunganya sebagai lauk pauk.


  6. Jeruk Purut (Cytrus Bystrix) - kulitnya mengandung minyak asiri yang berbau harum sehingga dapat digunakan untuk menghilangkan bau badan dengan cara meminum sari campuran kulit jeruk purut dengan sebatang kencur yang telah dihaluskan bersama-sama air secukupnya.


  7. Jeruk Nipis (Cytrus Aurantifolia) - Air jeruk nipis dicampur dengan sedikit kapur sirih lalu digosokkan ke bagian ttubuh tertentu seperti ketiak dipercaya mampu menghilangkan bau yang tidak sedap.


  8. Jahe (Zingiber Offinicale) - Dengan mengkonsumsi wedang jahe secara teratur sangat membantu mengatasi maslah bau badan.


  9. Ketimun/ Mentimun (Cucumis Sativus) - Cara menghilangkan bau badan dengan buah ketimun adalah dengan buah mengupas kulit ketimun muda lalu menggosokkannya ke bagian tubuh yang berbau secara berulang sehabis mandi.


  10. Cengkih/ Cengkeh (Eugenia Aromatica) - Dengan merendam beberapa kuntum bunga cengkeh sampai mengembang kemudian air rendaman tersebut diminum dapat membantu mengatasi maslah bau badan. Selain itu air rebusan beberapa kuntum bunga cengkeh dengan gula merah dapat menjadi minuman yang menyegarkan dan menghangatkan saat hujan.

Nah itulah 10 macam bahan alami yang berguna untuk menghilangkan bau badan. Semoga bermanfaat..
Selamat mencoba dan.....
Wassalam....

No comments:

Post a Comment

Thank you for visiting this blog ...
Please leave at least a comment to improve the quality of this blog.
Thank you very much....